Narapidana Yg Membuat Album Rekaman Lagu Campursari

Pemegang Rekornya : Lembaga Pemasyarakatan Sragen & Dhalang Poer. Ket : Perlakuan terhadap pelanggar hukum terus mengalami perubahan sejalan dengan perkembangan peradaban manusia, karena salah satu indicator utk mengukur beradab atau tidaknya suatu negara diukur dari bagaimana negara itu memperlakukan pelanggar hukumnya. Karena itu Lembaga Pemasyarakatan mempunyai 2 (dua) fungsi yaitu : sebagai lembaga pendidikan yg memberikan pembekalan yg diperlukan utk terjun di masyarakat dan sebagai lembaga Pemasyarakatan yg memproduksi sesuatu yg bermanfaat bagi masyarakat. Pada kesempatan kali ini LP Sragen mempunyai warga Binaan yg mempunyai prestasi yg luar biasa yaitu Narapidana Yg mampu membuat Album Rekaman Lagu Campursari (Bulan Ing Bayanan) di LP Sragen. selain itu LP Sragen juga tercatat di MURI sebagai LP yg menghasilkan Album Rekaman Lagu-Lagu Campursari (Bulan Ing Bayanan). Adapun acara penyerahan sertifikat MURI berlangsung di Jakarta pada tanggal 19 Juni di Badan Pengembangan SDM Departemen Hukum dan HAM RI Jakarta.