Minum Jamu Dengan Peserta Terbanyak
Kabupaten Cilacap umumnya, wilayah Cilacap Timur khususnya semenjak zaman dahulu terkenal dengan perajin jamu jawa. Usaha ini merupakan usaha turun temurun dari nenek moyangnya. Seperti kita ketahui bersama bangsa kita terkenal beraneka ragam tanaman obat yg tersebar seluruh kepulauan Indonesia. Sebagai tanaman asli dan bisa dimanfaatkan menjadi obat (yg dlm istilah utk obat tradisional disebut jamu) di Wilayah Cilacap Timur khususnya digunakan sebagai pertolongan pertama utk pengobatan keluarga, dan pada kesempatan ini Pemerintah Kabupaten Cilacap (H. Probo Yulastoro, S.Sos,MM,MSi) bekerjasama dengan Dinas Pendapatan Daerah (DIPENDA) Kabupaten Cilacap dan Koperasi KOPJA Aneka Sari Kroya Cilacap mengadakan kegiatan Minum Jamu Dengan Peserta Terbanyak, 6956 peserta. Adapun acara penyerahan sertifikat MURI berlangsung di Cilacap pada tanggal 10 Maret 2007.